Bulan suci Ramadan yang mestinya jadi bulan pengendalian diri, malah ternoda oleh aksi intimidatif sekuriti PT BMS dan segerombolan orang yang diduga preman bayaran. Mereka kembali masuk lahan petani Desa Pakel (Kec. Licin, Banyuwangi).
Makhluk-makhluk intimidatif yang menodai bulan suci Ramadan ini melakukan pengancaman dan perusakan.
Info dari warga menjelaskan, bahwa, kumpulan makhluk intimitidatif ini, merangsek lahan petani Desa Pakel dengan berkendara 5 truk serta puluhan sepeda motor.
Makhluk-makhluk intimidatif ini saling mengkoordinasi sesama mereka dengan menggunakan alat pelantang suara.
Makhluk-makhluk intimidatif ini, sebagian ada yang membekali dirinya dengan sajam, sebagian lagi dengan senpi.
Sebelumnya, aksi intimidatif juga dilakukan oleh sekuriti dan (terduga) preman bayaran ini pada tanggal 4, 5, 9, dan 10 Maret 2024.
Barbar!
14 Maret 2024