Pada 13 Januari 2026, sekitar pukul 18.30 WIB, pemilik akun Facebook bernama Chris John mengunggah sebuah video yang memperlihatkan aksi penanaman pohon pisang di atas aspal pada sebuah ruas jalan rusak di kawasan Topeng Reges, Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi. Jika ditelusuri melalui Google Maps, lokasi jalan rusak tersebut hanya berjarak sekitar 250–300 meter dariLanjutkan membaca “Jalan Rusak di Dekat Gerbang BSI (13/1/2026)”
Arsip Kategori: Tidak Dikategorikan
Tujuh Tahun Lalu di Depan Kejari Banyuwangi
Tujuh tahun lalu, tepatnya di Kamis Kliwon, 27 Desember 2018, puluhan warga penolak tambang emas Tumpang Pitu beserta jejaring solidaritas lainnya, berjalan kaki dari Stadion Diponegoro menuju Kantor Kejaksaaan Negeri (Kejari) Banyuwangi. Aksi tersebut dilakukan karena warga menyakini eksekusi putusan Mahkamah Agung (MA) atas Budi Pego mesti ditunda, lantaran berbenturan dengan Pasal 270 KUHAP. BerdasarkanLanjutkan membaca “Tujuh Tahun Lalu di Depan Kejari Banyuwangi”
Jadilah Amplifier!
Minggu, 7 Desember 2025 , sekira jam 10 pagi, akun instagram @pesonabwi mengunggah video tentang tambang emas Tumpang Pitu. Perlu diketahui, tambang tersebut sebenarnya ada di dalam Kawasan Rawan Bencana (KRB). Peristiwa tsunami 1994 yang menimpa kawasan tersebut adalah riwayat kebencanaan yang tak terbantahkan. Gunung Tumpang Pitu dibutuhkan masyarakat karena peran alaminya sebagai benteng pertahananLanjutkan membaca “Jadilah Amplifier!”
Persiapan Slametan 1 Abad Perjuangan Petani Pakel – 5 Tahun Pendudukan, (24/9/2025)
Suasana peringatan 1 Abad Perjuangan Petani Pakel – 5 Tahun Pendudukan, pada pagi hari 24 September 2025 di posko perjuangan Rukun Tani Sumberejo Pakel (RTSP). Dalam video, tampak para anggota RTSP mempersiapkan acara slametan yang akan dilangsungkan pagi itu. Slametan tersebut adalah salah satu mata acara dari rangkaian kegiatan yang bertajuk “Peringatan 1 Abad PerjuanganLanjutkan membaca “Persiapan Slametan 1 Abad Perjuangan Petani Pakel – 5 Tahun Pendudukan, (24/9/2025)”
Di Banyuwangi, Pada 31 Agustus 2025, Pelajar & Guru Wajib Share Loc, Ada Apa?
Di Banyuwangi, Pada 31 Agustus 2025, Pelajar & Guru Wajib Share Loc, Ada Apa? Surat Dinas dari Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Banyuwangi dengan nomor 400.3/2101/101.6.7/2025 yang dikeluarkan pada tanggal 30 Agustus 2025, memberikan instruksi pelaksanaan kegiatan belajar dari rumah pada hari Minggu, 31 Agustus 2025. Instruksi ini dikeluarkan dengan dalih “situasi keamanan” berdasarkan informasiLanjutkan membaca “Di Banyuwangi, Pada 31 Agustus 2025, Pelajar & Guru Wajib Share Loc, Ada Apa?”
Udara Tumpang Pitu Tercemar Semen
Tepat di HUT Ke-80 Proklamasi Indonesia (17/8/2025) lalu, sejumlah truk pengangkut semen melakukan transit dan aktivitas lainnya di lahan bekas rumah makan De Tumpit Resto (Dusun Pancer, Desa Sumberagung, Kec. Pesanggaran, Banyuwangi). Dalam video, kepulan asap berwarna putih-kelabu (diduga berasal dari aktivitas bongkar semen) tampak membubung terbawa angin. Warga sekitar lokasi yang enggan ditulis namanya,Lanjutkan membaca “Udara Tumpang Pitu Tercemar Semen”
Budi Pego, Tom Lembong, dan Hasto
Beberapa hari lalu, Presiden memberikan abolisi kepada mantan Menteri Perdagangan, Tom Lembong. Presiden juga memberi amnesti kepada Sekjen PDI-P, Hasto Kristiyanto. Pemberian abolisi dan amnesti tersebut, mengingatkan kita pada upaya permohonan amnesti Budi Pego (petani buah naga penolak tambang emas Tumpang Pitu, yang dikriminalisasi & dipenjara karena didakwa menyebarkan ajaran komunisme). Tidak hanya tim kuasaLanjutkan membaca “Budi Pego, Tom Lembong, dan Hasto”
Kerja Bakti RTSP di Ampel, (21/7/2025)
Kemarin, Senin (21/7/2025), Pengurus dan Anggota Rukun Tani Sumberejo Pakel (RTSP) melaksanakan kerja bakti lahan leluhur mereka yang ada di Ampel. Secara administratif, kawasan Ampel ini masuk Dusun Taman Glugoh (Desa Pakel, Kec. Licin, Banyuwangi). Mari kita doakan semoga bapak/ibu RTSP ini senantiasa sehat, kompak, dan Istiqomah mempertahankan tanah leluhurnya. Yang ingin membaca kronologi singkatLanjutkan membaca “Kerja Bakti RTSP di Ampel, (21/7/2025)”
Jalan Rusak dekat Tambang Emas Tumpang Pitu (17/7/2025)
Panjang jalan yang ada dalam video ini lebih kurang 0,5 km. Salah ujung jalan ini berjarak sekitar 150 meter dari SMPN 2 Pesanggaran. Facebooker Mbah So Guavara mengunggah video tentang jalan rusak ini pada 17 Juli 2025 lalu. Jalan tersebut merupakan penghubung dua desa yang berada dalam Kec. Pesanggaran, yakni Desa Pesanggaran dan Desa Sumberagung.Lanjutkan membaca “Jalan Rusak dekat Tambang Emas Tumpang Pitu (17/7/2025)”
Dan Terjadi Lagi
Penggemar band Noah tentu tahu frasa “Dan terjadi lagi”, yang merupakan bagian awal dari lirik lagu Separuh Aku. Frasa tersebut tampaknya mewakili gambaran blasting di Gunung Tumpang Pitu (Kec. Pesanggaran, Banyuwangi) yang berulang. Video blasting ini diunggah Facebooker Mbah So Guavara pada 17 Juli 2025 lalu. Peristiwa blasting tersebut juga terjadi pada tanggal yang sama.Lanjutkan membaca “Dan Terjadi Lagi”